Selasa, 03 Februari 2015

Visi Polres Barito Kuala

Terwujudnya pelayanan Kamtibmas prima, penegakkan hukum dan keamanan dalam
negeri yang mantap serta terjalinnya sinergi polisional yang proaktif
di wilayah Polres Barito Kuala

Misi Polres Barito Kuala

melaksanakan deteksi dan peringatan dini terhadap kegiatan masyarakat  melalui
kegiatan / operasi penyelidikan, pengamanan dan penggalangan sehingga mendukung
kegiatan pemerintah Kabupaten Barito Kuala;

memberikan perlindungan, pengayoman dan pelayanan kepada masyarakat secara
cepat, mudah, komunikatif dan tidak diskriminatif;

menjaga kamtibcar lantas untuk menjamin keselamatan dan kelancaran arus orang dan 
barang, khususnya pemasaran produk – produk pertanian, perkebunan, peternakan dan 
perikanan / kelautan serta distribusi pupuk bagi petani di Kabupaten Barito Kuala;

menjamin keberhasilan penanggulangan gangguan keamanan terhadap pelaksanaan 
kebijakan pemerintah pusat maupun daerah baik dalam hal pertanian, perkebunan, 
peternakan dan perikanan / kelautan serta sosial kemasyarakatan;

mengembangkan Perpolisian Masyarakat yang berbasis pada masyarakat patuh hukum;

mengelola secara profesional, transparan, akuntabel dan modern seluruh sumber daya
Polri  guna mendukung operasional kepolisian;

meningkatkan peran fungsi pengawasan dalam mewujudkan kinerja Polri yang bersih, 
berwibawa dan dipercaya; dan

melakukan pemeliharaan terhadap sarana dan prasarana yang sudah dimiliki Polres 
Barito Kuala serta melakukan pengusulan rehap / perbaikan total terhadap sarana dan 
prasara yang mengalami rusak ringan dan rusak berat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar